Artikel kami kali ini tentang Cara Reparasi TV Samsung Slim Hanya Terlihat Garis Mendatar Dan Led Indikator Kedip Kedip Terus,kerusakan semacam ini sering kita jumpai dalam mereparasi TV merk apa saja dan,kerusakan ini sangat familiar paling sering kita jumpai bahkan tiap hari,namun kasus yang kami tangani kali ini agak aneh karena ada gangguan/kerusakan lain sehingga agak merepotkan dalam kami mengerjakannya.
Dengan gejala yang bisa kami lihat yaitu layar TV hanya ada garis mendatar pasti kami langsung menerka bahwa kerusakan pasti di bagian vertical,namun karena garis mendatarnya tidak sampai tepi seperti gambar di atas maka kesimpulan kami juga sedikit ngambang,meski demikian kami tetap memulai pelacakan dari bagian vertical dulu yaitu kami cek tegangan suply yaitu -16 dan +16,setelah kami cek ternyata hasilnya -14 dan +14 dengan demikian tegangan kami anggap normal.
Langkah kami berikutnya kami onkan TV agak lama sambil saya raba headsink/papan pendingin IC vertical TDA78045 dan hasilnya kami anggap normal karena tida ada lonjakan panas yang berarti,karena belum ketemu juga ahirnya kami putuskan untuk cek seluruh tegangan dari mulai ,3,3v ~5v ~9v ~dan tak luput juga tegangan utama dari power suply 125 volt,pengukuran tegangan 125 volt terukur 115 volt dalam multi tester kami karena multi tester kami kami anggap kurang akurat ahirnya kami simpulkan tegangan 125 volt normal.
Lalu kami dengarkan dengan seksama posisi TV on ternyata ada dengingan kecil yang menandakan adanya beban lebih /overloud pada rangkaian power suply,tanpa pikir panjang lagi kami langsung mengganti IC vertical TDA78045 dengan yang baru dan ternyata layar mau membuka penuh namun gambar tidak ada dan hanya sebentar trus hilang(layar jadi gelap).
Dengan perkembangan yang ada ini kami lalu menyetel screen control pada flyback ,dengan cara kami putar ke kanan sedikit searah jarum jam dam ahirnya gambar terlihat,dengan posisi level screen yang sudah lebih dari setengan putaran ini kami menyimpulkan bahwa emisi tabung sudah mulai berkurang meskipun masih seimbang antara Red Green Blue,karena TV jenis ini kalau emisinya kurang dan tidak seimbang maka meskipun level screen di rubah rubah bahkan level R G B juga di sesuaikan tetap saja gambar tidak mau nongol bahkan TV posisi stanby alias tidak nyala.
Kesimpulan kami servisan TV Samsung yang kami uraikan kali ini ada 2 macam kerusakan yaitu IC vertical mati dan emisi tabung berkurang sehingga membuat pekerjaan kamim sedikit lebih rumit,sebagai tambahan dalam mengerjakan servis coba coba komponen yang di rasa harganya relatif murah perlu di jalankan seperti di atas kami mengganti IC vertical meskipun di luar keyakinan kita karena keyakinan kami rusaknya IC vertical biasanya pecah,short konselet sehingga tegangan suply biasanya nol bahkan TV bisa tidak hidup sama sekali atau protec,kalau tidak biasanya IC vertical panas sekali.
Demikian pengalaman ringan yang dapat kami bagikan tentang Cara Reparasi TV Samsung Hanya Terlihat Garis Mendatar Dan Led Indikator Kedip Kedip Terus mudah mudahan bermanfaat matur nuwun salam sukses.